Pangkalan Data/Basis Data atau yang sering disebut Data Base, dalam bahasa inggris adalah kumpulan informasi yang disimpan di dalam komputer secara sistematik sehingga dapat diperiksa menggunakan suatu Program komputer untuk memperoleh informasi dari basis data tersebut. Perangkat lunak inilah yang digunakan untuk mengelola dan memanggil kueri (query) basis data disebut sistem manajemen basis data (database management system, DBMS). Sistem basis data dipelajari dalam ilmu informasi.
Berikut adalah beberapa cara mengelola Pangkalan Data/Basis Data atau di sebut DataBase dari pembuatan hingga fungsinya dengan menggunakan localhost/phpmyadmin untuk pemula.
A. Pembuatan Project/Database
Sebelum memulai pembuatan project/Database terlebih dahulu menentukan project apa yang akan di buat di sini kita akan membuat project tentang rumah sakit jiwa MORO MANTEB sesuai yang kelompok kami setujui dan saya menggunakan nama db: xirpl4_09_22 disini akan otomatis huruf kecil.
Pertama kali buatlah project/database seperti berikut:
CREATE DATABASE `XIRPL4_09_22`;
B. Pembuatan Tabel dan pengisian dengan INSERT.
Di sini kita akan membuat 2 buah tabel dan sedikit di isi agar bisa tampil untuk sintaksnya menggunakan
INSERT INTO ’…’ VALUES.
1. Tabel Pertama : Tabel pasien
Kemudian tambahkan data pada tabel dengan sintax:
INSERT INTO ‘pasien’ VALUES (`1`,`Rudi`,`Perempuan`,`Mbadran`,`Sakit jiwa`,`085555`), (`2`,`Herma`,`Laki laki`,`susukan`,`kelainan kuping`,`081111`);
2. Tabel Kedua: Tabel dokter
Kemudian tambahkan data pada tabel dengan sintax:
INSERT INTO dokter VALUES ('11','Anton sh','0741','jomblang'), ('12','mas Huda','0742','karang duren');
C. Menjalankan perintah SELECT
Bab ini di gunakan untuk memilih/menampilkan data pada tabel yang berad di database.
1. SELECT*FROM
SELECT IdPas,NamaPas,Penyakit FROM `pasien`;
Digunakan untuk memilih/menampilkan IdPas,NamaPas,Penyakit dari tabel pasien.
2. SELECT*FROM_WHERE
SELECT IdDok,NamaDok,AlamatDok FROM `dokter`WHERE NoTelpDok='741';
Digunakan untuk memilih/menampilkan IdDok,NamaDok,AlamatDok dari tabel dokter dengan NoTelpDok=’741′.
3. SELECT*FROM_WHERE kondisi (>,<,<>).
SELECT * FROM `dokter` WHERE IdDok=12;
Digunakan untuk memilih/menampilkan tabel dokter dengan IdDok=12.
4. SELECT ORDER BY
SELECT * FROM `dokter` WHERE IdDok<21 ORDER BY NoTelpDok;
Digunakan untuk memilih/menampilkan tabel dokter dengan IdDok kurang dari 21.
D. Menjalankan Perintah UPDATE dan DELETE
Pada fungsi ini bisa di gunakan untuk mengubah /mengedit data pada table dan juga menghapus data pada tabel.
1. Mengubah Dengan query “UPDATE”
UPDATE dokter SET NamaDok ='M ANton S H' WHERE IdDok = '11';
Digunakan untuk mengedit NamaDok pada IdDok 11.
2. Delete 1
DELETE FROM dokter WHERE IdDok='12';
Digunakan untuk menghapus data pada tabel dokter yang berIdDok 12.
E. Menjalankan perintah Lainya
Pada bab ini di gunakan untuk menjalankan perintah tambahan.
1. Alter
ALTER TABLE dokter ADD pembantu VARCHAR (30) NOT NULL
Digunakan untuk menyisipkan kolom pembantu pada tabel dokter.
2. Drop
DROP TABLE dokter
Digunakan untuk menghapus tabel dokter.
3. Max
SELECT IdPas MAX FROM pasien;
Digunakan untuk menampilkan IdPas dan di urutkan dari yang terbesar ke terkecil.
4. Min
SELECT IdPas MIN FROM pasien;
Digunakan untuk menampilkan IdPas dan di urutkan dari yang terkecil ke terbesar.
Dari beberapa fungsi di atas bisa digunakan untuk membuat dan mengelola database yang biasanya di pelajari pada jurusan Rpl pelajaran basis data. Pangkalan Data/Basis Data atau di sebut DataBase juga digunakan dengan mengkaitkan dengan banyak jenis pemrograman.
Leave a Reply